Facebook sepertinya sudah tidak asing lagi bagi semua kalangan masyarakat sekarang ini, bahkan ada yang mengatakan tidak mempunyai account di facebook merupakan satu langkah telah tertinggal oleh perkembangan IT.
Menggunakan facebook tentunya ada plus dan minusnya, tergantung bagaimana dan tujuan apa kita masuk ke jejaring sosial yang paling populer ini. Salah satu contohnya adalah saya, dengan facebook ternyata dapat menemukan beberapa teman yang sudah lama kehilangan kontak.
Wah.....wah.... malah melebar penulsannya, nantinya tidak sesuai judul. Baiklah langsung saja kita menuju TKP untuk merubah facebook kita menjadi http://facebook.com/namakita.
Bukalah jendela facebook dan masuk ke account kita. Maka akan muncul gambar seperti di bawah ini
Klik pada Akun (yang diberi bulatan merah pada gambar)
Klik sunting pada Nama Pengguna (lihat gambar)
Isilah Nama Pengguna (bulatan merah) dengan nama yang ingin anda gunakan dalam nama di http://facebook/nama.
Misalkan diberi nama kusuma, maka tulislah kusuma. Maka nanti yang muncul di facebook adalah http://facebook.com/kusuma
Catatan: setelah ketik nama tunggu dulu sampai facebook cek ketersediaan nama tersebut, karena mungkin nama tersebut sudah dipakai orang lain.
Isikan juga kata sandi (lihat gambar di atas), dimana kata sandi akan dikirim melalui SMS ke nomor HP anda
Simpan perubahan
Selamat anda sudah bisa membuat account facebook menjadi nama anda
Untuk mengecek apakah nama anda sudah masuk silahkan klik profil. Jika sukses maka pada jendela tab (browsing) akan muncul http://facebook.com/NamaAnda
Semoga bermanfaat
Jika anda merasa terbantu, silahkan kasih komentar ya....!
0 komentar:
Posting Komentar
Jika tidak mempunyai account,
pada comment as silahkan pilih Anonymous
Mohon dengan bahasa yang sopan.
Terima Kasih.